Dalam Acara HUT RI Ke- 78, MTsN 2 Mandailing Natal Borong Juara

Panyabungan (Humas). Dalam rangka menyambut Peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-78, MTsN 2 Mandailing Natal, mengikuti beberapa kegiatan  perlombaan yang diselenggarakan oleh Pemerintahan Kota Mandailing Natal. Dalam menyambut HUT RI ini MTsN 2 Mandailing Natal ikut semarakkan dengan mengikuti  berbagai rangkaian perlombaan dan kegiatan yang positif yang dapat membangun jiwa nasionalisme dan agamis sebagai pembelajaran yang baik bagi siswa/siswi MTsN 2 Mandailing Natal.  WKM Humas MTsN 2 Madina Neri Amaliyah,S.Pd menyampaikan, MTsN 2 Madina yang diikuti diantaranya yaitu, Karya Ilmiah, Marching Band, Deville, dan Karnaval pada tanggal (15 s/d 17 ) Agustus 2023.

“Dalam berbagai kegiatan tersebut alhamdulillah MTsN 2 MADINA memborong juara dalam berbagai kategori yaitu juara 1 dalam kategori Marching Band Tingkat SMP, Juara 2 dalam kategori Deville Tingkat SMP, Juara 2 dalam kategori karnaval tingkat SMP serta meraih juara 1,2,dan 3 Karya Ilmiah Se- Kec. Panyabungan Kab. Mandailing Natal” Ujar Humas MTsN 2 Madina tersebut.

Ibu Kepala MTsN 2 Madina Ummi Salamah,S.Ag.,MM Merasa sangat bersyukur dan bangga terhadap siswa/I yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut serta para guru pembimbing dalam memberikan apresiasi terbaik, karena telah berjuang menguras tenaga sehingga dapat meraih prestasi dalam kegiatan acara HUT RI tahun ini.

Grub Marching Band MTsN 2 Mandailing Natal
Barisan Karnaval MTsN 2 Mandailing Natal
Lomba Karya Tulis Ilmiah tingkat Kabupaten
Kelompok Devile dari MTsN 2 Mandailing Natal